TajukRakyat.com,Medan – Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi jabatan sejumlah perwira tinggi (pati) dan perwira menengah (pamen) di jajarannya.
Rotasi jabatan 61 Pati dan pamen itu tertuang dalam Nomor : ST/1764/VIII/KEP/2025, tanggal 5 Agustus 2025.
ST Ditandatangi AS SDM Polri
Dalam Surat Telegram (ST) yang ditandatangani AS SDM Polri, Irjen Anwar itu Komjen Pol Dedi Prasetyo dipromosikan sebagai Waka Polri, sebelumnya menjabat Irwasum.
Posisi Irwasum Polri selanjutnya dipercayakan kepada Komjen Pol Wahyu Widada, sebelumnya menjabat Kabareskrim.
Jabatan Kabareskrim Polri dipercayakan kepada Komjen Pol Syahardiantono, sebelumnya sebagai Kabag Intelkam.
Komjen Pol Fadil Mohammad Imran sebelumnya Kabaharkam Polri dimutasi sebagai Astamaops Kapolri.
Kombes Pol Gidion Wakapolda Sultra
Irjen Pol Asep Edi Suheri dipercayakan sebagai Kapolda Metro Jaya, sebelumnya menjabat Wakabareskrim Polri.
Selain itu, Kombes Pol Dr Gidion Arif Setyawan akan meninggalkan jabatannya sebagai Kapolrestabes Medan.
Kombes Pol Dr Gidion Arif Setyawan dipercaya sebagai Waka Polda Sulawesi Utara (Sultra).
Namun, dalam ST tersebut belum diketahui pengganti Kombes Pol Gidion Arif Setyawan sebagai Kapolrestabes Medan.(*)
