Seringai Tampil Ganas di Deliland

Seringai saat tampil di Mandiri Deliland Festival 2023

TajukRakyat.com- Meski tampil tanpa sang gitaris, Ricky Siahaan karena ibunya meninggal dunia, aksi Seringai di Mandiri Stage Deliland Festival malam itu ganas dan berhasil memprovokasi crowd para serigala militia. Arian dan kawan-kawan tampil garang dan cukup untuk menuntaskan dahaga serigala militia malam itu.

Arian mengajak para penonton mengepalkan tangan kiri ke atas dan bersama-sama meneriakkan “individu, individu merdeka”. Menandakan ” Menhadili Persepsi” siap dieksekusi sebagai lagu pembuka. Mulai panas, Seringai melanjutkannya dengan, “Amplifier” dan “Tragedi”.

Baca Juga:   Friends Bakal Lepas Singel Perdana "Rayakan"

Tiga lagu pembuka mulai meninggikan tensi malam itu. Seringai melanjutkannya dengan, “Program Party Seringai”. Di lagu ” Akselesari Maksimum” Seringai mendedikasikan lagu tersebut untuk unit hardcore Medan, Peach.

Keseruan dilanjutkan dengan, “Serigala Militia” dan “Adrenalin Merusuh”. Usai menuntaskan dua lagu itu, di lagu ” Dilarang di Bandung” Arian juga menotice band-band yang sampai saat ini survive di skena musik Medan seperti, Fingerprint dan Pullo. Malam itu, Seringai menutupnya dengan “Selamanya”.

Baca Juga:   Cabuli Anak Tetangga di Kamar Mandi, Pria Paruh Baya Meringkuk di Sel

Selain Seringai, penampilan NTRL di Moonstages malam itu juga pecah. Bagus (bass/vokal), Choky (gitar) dan Eno (drum) tampil maksimal dengan set lagu yang buat semua penonton sing along. Membuka dengan lagu “Lintang” NTRL langsung diserbu penonton.

Area Moonstages penuh sesak. Lagu “Terbang Tenggelam”, “Zero Toleransi”, “Kita”, “Sorry”, “Pertempuran Hati”, “Sakit Jiwa” cukup membuat penonton betah dan bertahan meskipun di panggung Soundsation Lomba Sihir juga sedang nampil. NTRL menutup malam itu dengan “Garuda di Dadaku”. (SM)

Baca Juga:   Nunung Ceritakan Perjuangan Sang Suami Temaninya saat Sakit

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *