TajukRakyat.com,Medan,- Arif Pranata (21) warga Jalan Mangaan VIII, Kelurahan Mabar, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan ditemukan tewas mengambang di Danau Siombak, Selasa (7/1/2025) kemarin.
Tubuhnya mengapung di bawah saluran pipa gas dan tumpukan tanah.
Menurut Kapolres Belawan AKBP Janton Silaban, korban pada Senin (6/1/2025) sekira pukul 15.40 WIB awalnya ingin mandi-mandi bersama temannya di Sungai Bedera yang ada di Jalan Monel Anwar, Kecamatan Medan Marelan.
Saat itu, korban melompat dari atas jembatan ke Sungai Bedera.
“Korban tidak kuat berenang, sehingga terbawa arus sungai,” kata AKBP Janton Silaban, Rabu (8/1/2025).
Ketika korban mulai terbawa arus, rekannya yang lain sempat berusaha menolong.
Namun arus yang begitu deras menyeret tubuh korban semakin jauh, hingga hilang tak kelihatan.
Sejak dinyatakan hilang, pencarian pun sempat dilakukan.
Tapi di hari kejadian, jenazah korban belum ditemukan.
Sehari kemudian barulah tubuhnya ditemukan mengambang tak bernyawa.
“Saat ini korban sudah diserahkan kepada pihak keluarga untuk disemayamkan,” pungkas Janton.(ro)