Sok Hebat Nyabu Sambil Direkam, Pak Ogah Kicep Ditangkap Polisi

Wisnu Bagaskara, Pak Ogah yang nyabu sambil direkam kini ditangkap Polres Pelabuhan Belawan
Wisnu Bagaskara, Pak Ogah yang nyabu sambil direkam kini ditangkap Polres Pelabuhan Belawan

TajukRakyat.com,Medan– Wisnu Bagaskara (31), pecandu sabu yang kesehariannya bekerja sebagai pengatur lalu lintas sukarela, atau Pak Ogah kini mendekam di sel Polres Pelabuhan Belawan.

Sebelumnya, Wisnu nekat nyabu sambil direkam di semak-semak Gang Segan, Kelurahan Paya Rumput, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan.

Setelah ditangkap petugas Sat Res Narkoba Polres Pelabuhan Belawan, Wisnu yang dalam video bergaya sok hebat ini kicep hilang keberaniannya.

Baca Juga:   Resep Kue Basung Khas Sumatera Barat dan Cara Menyajikannya

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Josua Tampubolon mengatakan, pihaknya langsung menangkap Wisnu ketika videonya viral.

Video pelaku saat mengonsumsi sabu tersebut membuat resah masyarakat.

“Pelaku kami amankan di simpang lima KIM I BCA Kelurahan Mabar, Kecamatan Medan Deli,” kata Josua, Kamis (29/6/2023).

Josua mengatakan, tersangka ditangkap pada Selasa (27/6/2023) usai videonya viral dan menuai kecamatan warganet.

Baca Juga:   Ganjar Tegaskan Sikap Oposisinya Tidak Mewakili PDIP

“Pelaku mengaku sudah satu tahun belakangan mengonsumsi narkoba,” terang Josua.

Dari pengakuan tersangka, ia memperoleh narkoba dari pria berinisial BRO.

Saat ini, pemasok narkoba berinisial BRO itu tengah dikejar polisi.

Selain memburu BRO, polisi juga memburu rekan tersangka yang melakukan perekaman.

“Kedepan akan kami ajukan rehabilitasi dan mengejar pelaku lainnya,” kata Josua.(arch)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *