Sumut  

Nagori Purba Pasir Diterjang Banjir Bandang, Jalan ke Tigaras Terputus

Banjir bandang di Nagori Pasir Purba, Kecamatan Haranggaol Horison, Kabupaten Simalungun.
Banjir bandang di Nagori Pasir Purba, Kecamatan Haranggaol Horison, Kabupaten Simalungun.

TajukRakyat.com,Simalungun– Nagori Purba Pasir di Kecamatan Haranggaol Horison, Kabupaten Simalungun diterjang banjir bandang pada Rabu (20/12/2023) sore.

Meski tidak ada korban jiwa, tapi jalan menuju ke Nagori Tigaras, Kecamatan Dolok Pardamean, Kabupaten Simalungun terputus.

Material lumpur bercampur bebebatuan masuk ke permukiman warga.

Dari rekaman video yang dilihat tajukrakyat.com, tampak luapan lumpur mengalir dengan deras.

Ranting-ranting pohon dan batang kayu ikut tersapu banjir hingga ke permukiman warga.

Dalam laporannya, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Simalungun, Resman Saragih menjelaskan, bahwa banjir bandang terjadi akibat adanya tanggul yang jebol.

Baca Juga:   Guru Honorer Demo Bawa Keranda 'RIP Keadilan' di Polda Sumut, Desak Aktor Intelektual Diungkap

Tanggul yang jebol itu berada di Nagori Purba Tongah, Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun.

“Dua unit rumah warga ikut terdampak dan hanyut hingga ke Danau Toba,” kata Resman, Kamis (21/12/2023).

Resman menjelaskan, banjir bandang turut merusak ladang dan areal pekuburan.

Bahkan, saking derasnya arus banjir bandang ini, batu nisan di pekuburan ikut terseret hingga ke permukiman warga.

Setelah bencana terjadi, pihak terkait bersama BPBD melakukan pendataan kewilayahan.

Sejak bencana terjadi, arus listrik sempat terputus, dan akses jalan juga terganggu akibat luapan lumpur.(vid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *