PSMS Gagal Puncaki Klasemen Usai Ditahan Imbang FC Bekasi City

PSMS Gagal Puncaki klasemen usai ditahan imbang FC Bekasi City. [ist].

 

TajukRakyat.com- PSMS Medan ditahan imbang tanpa gol oleh FC Bekasi City pada pertandingan Pekan 5 Liga 2 2024-2025, di Stadion Baharuddin Siregar, Lubuk Pakam, Deli Serdang, Sumatera Utara, Rabu, (2/10.Dengan hasil imbang itu, Ayam Kinantan, julukan PSMS Medan, dan Black Horse, julukan FC Bekasi City, berbagi poin masing-masing satu poin.

Dilansir dari laman resmi PT LIB selaku operator liga, pada laga ini, dua pemain PSMS Medan diganjar kartu kuning yakni Rachmad Hidayat menit 2, dan Syaiful Ramadhan menit 46.Sedangkan satu-satunya pemain FC Bekasi City, klub milik Putra Siregar, yang dijatuhi kartu kuning yakni Mirza Zakaria menit 84.

Baca Juga:   Edy Rahmayadi Nyaris Digebuk Suporter Persiraja di Aceh

Dengan hasil imbang tersebut, PSMS Medan yang dilatih oleh Nil Maizar, kini mengoleksi tujuh poin dan bertengger di di posisi tiga klasemen Grup 1 Liga 2.Sementara itu, FC Bekasi City yang dilatih oleh Widyantoro, kini mengoleksi lima poin dan berada di posisi tujuh klasemen Grup 1 Liga 2.

Pada pertandingan berikutnya, PSMS Medan yang dimanajeri Saktiawan Sinaga, akan menjalani laga tandang melawan Dejan FC, di Stadion Kera Sakti, Tangerang, Banten, Senin, 7 Oktober 2024. Sedangkan FC Bekasi City yang dimanajeri Arfan Afif, akan menjamu PSKC Cimahi, di Stadion Purnawarman, Purwakarta, Jawa Barat, Senin, 7 Oktober 2024.

Baca Juga:   Kerusuhan Usai Laga Menjamu PSPS, Manajer Stadion Baharoeddin : PSMS Harus Bertanggungjawab

Pelatih PSMS, Nil Maizar, mengaku kecewa dengan hasil yang diraih. Namun tetap mengapresiasi para pemain yang sudah bermain maksimal. “Bisa kita lihat bersama, anak-anak menguasai permainan. Namun hasil yang didapat hanya imbang,” ujar Nil Maizar dalam sesi konferensi pers usai pertandingan.

Nil Maizar pun mengaku akan melakukan evaluasi secara mendalam hasil pertandingan ini. “Kita akan bangkit untuk meraih hasil maksimal di laga-laga selanjutnya,” tegasnya. (SM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *