Cafe Happy Terbakar, Pekerja Nyaris Tewas Terpanggang

Cafe Happy yang ada di Desa Ompu Raja Hatulian, Kecamatan Laguboti, Kabupaten Toba, Sumatra Utara terbakar, Rabu (22/5/2024) pagi.
Cafe Happy yang ada di Desa Ompu Raja Hatulian, Kecamatan Laguboti, Kabupaten Toba, Sumatra Utara terbakar, Rabu (22/5/2024) pagi.

TajukRakyat.com,Toba– Pekerja Cafe Happy yang ada di Desa Ompu Raja Hatulian, Kecamatan Laguboti, Kabupaten Toba, Sumatra Utara nyaris tewas terpanggang.

Pasalnya, ketika Cafe Happy terbakar, para pekerja tengah tertidur lelap.

Beruntung, saksi Angel Tarigan (39), yang juga merupakan pekerja di kafe tersebut terbangun, lantaran merasakan hawa panas yang sangat menyengat.

Kapolsek Lagubtoi, AKP Agus Sucipto menerangkan, peristiwa kebakaran ini terjadi sekira pukul 05.30 WIB.

Agus menerangkan, dugaan sementara, kebakaran akibat korsleting listrik.

Baca Juga:   Kebakaran Hanguskan 2 Ruko di Jalan Krakatau Medan

“Kerugian ditaksir berkisar Rp 400 juta,” kata Agus, Rabu (22/5/2024).

Ia menerangkan, bangunan yang terbakar ini sebenarnya milik mendiang Sahat Hutajulu alias Jamaika.

Rumah tersebut kemudian disewa oleh Pati Tampubolon (49), dan dijadikan kafe.

Berdasarkan pengakuan saksi bernama Angel Tarigan, ia mengetahui tempat bekerjanya itu terbakar setelah terbangun dari tidurnya.

Saksi merasa kepanasan, dan begitu bangun sudah melihat api dari kamar nomor 03.

Sontak, saksi pun berteriak membangunkan pekerja lain.

Baca Juga:   Heboh Kasus Penculikan Anak di Simalingkar, Polisi Sebut Adopsi Ilegal

Mereka kemudian menyelamatkan diri, sembari meminta tolong kepada warga.

Dalam peristiwa ini, ada tiga unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan.

Setelah berjibaku sekitar satu jam, api berhasil dipadamkan sekira pukul 06.30 WIB.(vid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *