TajukRakyat.com, Medan – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan mendeteksi 23 titik panas di wilayah Sumatera Utara (Sumut), Minggu (30/7/2023).
“Berdasarkan pantauan Sensor Modis (Satelit Tera, Aqua, SNPP dan NOAA20) terdapat 23 titik panas di Provinsi Sumatera Utara,” kata Prakirawan BMKG Medan Endah Paramita, Minggu (30/7/2023).
Ia menyampaikan 23 titik panas ini tersebar di Labuhanbatu Utara, 2 titik di Padang Lawas Utara, 9 titik di Dairi, 3 titik di Karo, 3 titik di Tapanuli Utara.
“1 titik di Tapanuli Selatan, 1 titik di Pakpak Bharat, dan 1 titik di Serdang Bedagai,” ungkap Endah.
Sementara untuk kondisi cuaca Sumut pada hari Minggu ini umumnya berawan namun berpeluang terjadi hujan ringan. Suhu udara terasa gerah mencapai 35 derajat celcius.
“Siang berawan dan berpotensi hujan ringan di sebagian besar wilayah Sumatera Utara,” katanya.
Memasuki malam hari kondisi cuaca umumnya berawan dan berpotensi hujan ringan di sebagian besar wilayah Sumatera Utara.