Cipta Kondisi, Polisi Patroli Malam dari Kota Hingga Perbatasan Wilayah

Patroli wilayah.(ist)
Patroli wilayah.(ist)

Cipta Kondisi, Polisi Patroli Malam dari Kota Hingga Perbatasan Wilayah

TajukRakyat.com,Tanjungbalai – Personil polisi giat patroli antisipasi kejahatan jalanan dan razia kendaraan bermotor pada malam hari.

Patroli dimulai dari perkotaan hingga perbatasan wilayah dalam rangka Cipta kondisi Kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) yang kondusif.

Sasaran patroli diantaranya adalah Geng Motor/Balap Liar, 3 C (Curat, Curas, dan Curanmor), judi, miras, narkoba, premanisme, senpi (senjata api) dan sajam (senjata tajam).

Kegiatan dipimpin Kapolsek Teluk Nibung Iptu Rinaldi Ramadhan didampingi KBO Sat Lantas Iptu H. Pasaribu dan 16 Personil Polres Tanjungbalai.

Baca Juga:   Ucok Korak, Pengedar Sabu di Labura Ditangkap saat Tunggu Pembeli

Kapolres Tanjungbalai AKBP Yon Edi Winara melalui Iptu Rinaldi mengatakan kegiatan patroli Rabu (3/7/24) dimulai pukul 21.30 WIB.

“Ini merupakan bentuk pelayanan Polri terhadap masyarakat khususnya pada malam hari,” katanya.

Patroli melintasi daerah rawan gangguan kamtibmas meliputi perbatasan wilayah Kota Tanjungbalai – Kab. Asahan yakni Jalan Jend. Sudirman Km. 7 Kec. Datuk Bandar, Bundaran PLN Kota, Sepanjang Jln. Lingkar Kec. Sei Tualang Raso dan Kec. Teluk Nibung Kota Tanjungbalai.

“Patroli ini terus dilaksanakan guna mewujudkan Kamtibcarlantas (Keamanan ketertiban masyarakat, keselamatan, dan kelancaran lalu lintas) aman dan lancar,” ungkapnya.(*)

Baca Juga:   Heboh Soal Beredarnya Daftar Menteri Prabowo, Ini Jawaban TKN

Patroli wilayah.(ist)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *