TajukRakyat.com,Deliserdang – Pada H+4 Lebaran jalur arus lalu lintas (Lalin) Medan – Berastagi mengalami peningkatan.
Karenanya Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda ke lokasi dan ikut mengatur arus lalu lintas di jalur wisata tersebut pada Selasa (25/4/23).
Kehadiran Kapolrestabes Medan ini untuk memastikan kenyamanan masyarakat maupun pengendara yang melintas.
Seperti diketahui, jalur wisata Medan-Berastagi mengalami peningkatan volume kendaraan saat masa liburan Hari Raya Idul Fitri 1444 H.
“Kita melaksanakan pengaturan dan pengecekan Jalur Wisata Berastagi tepatnya di Pospam Green Hill Jalan Jamin Ginting,” katanya.
Ia menjelaskan personel Polrestabes Medan dan Polsek sejajaran dibantu dengan Polda Sumut juga telah mendirikan Pospam, dan Posyan di sepanjang jalur wisata tersebut.
“Kita juga mengimbau pengendara agar mengutamakan keselamatan selama berpergian dengan mematuhi peraturan lalu lintas, mengecek kelaikan kendaraan dan tidak saling mendahului,” pesan Kombes Pol Valentino.
Turut hadir Waka Polrestabes Medan, AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan, Kabag Ops Polrestabes Medan AKBP Arman Muis dan personel lainnya.(*)