PG TK Panca Budi Medan Pengenalan Profesi ke Satlantas

Siswa PG TK Panca Budi Medan saat berkunjung ke Satlantas Polrestabes Medan. [ist]
Siswa PG TK Panca Budi Medan saat berkunjung ke Satlantas Polrestabes Medan. [ist]
TajukRakyat.com- Medan, PG-TK Panca Budi Medan sukses mengadakan kegiatan Pengenalan Profesi dengan mengunjungi Satlantas Polrestabes Medan pada 9 dan 10 Oktober 2024. Acara yang berlangsung selama dua hari tersebut diikuti oleh 100 peserta didik.

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan profesi polisi kepada anak-anak serta menanamkan nilai-nilai positif yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, seperti rasa tanggung jawab, etika, dan minat terhadap berbagai profesi.

Kedatangan para siswa disambut hangat oleh jajaran Satlantas Polrestabes Medan, di antaranya AKP Johan Kurniawan, S.I.K., M.A., M.I.K., Brigpol Vince Rosalina Tuhumena, S.H., serta beberapa anggota polisi lainnya seperti Sri Tobing dan Nurul Hayati Rokan, S.H. Para guru PG-TK Panca Budi Medan juga turut mendampingi para peserta didik dalam kunjungan ini, sehingga suasana kegiatan berjalan dengan tertib dan penuh antusiasme.

Baca Juga:   Gagal Beraksi di Salon, Dua Maling Motor Kocar-kacir Diteriaki Korban

Pada hari pertama, sebanyak 40 siswa dari kelas Playgroup dan TK A mengikuti kegiatan pada tanggal 9 Oktober 2024. Hari berikutnya, tanggal 10 Oktober 2024, giliran 60 siswa dari kelas TK B yang berpartisipasi dalam acara yang sama. Para siswa diajak untuk mengenal tugas-tugas kepolisian serta diajarkan pentingnya peraturan lalu lintas melalui berbagai aktivitas yang menyenangkan dan mendidik.

Di kantor Polrestabes, siswa-siswi PG-TK Panca Budi Medan diperkenalkan dengan ruang pengawasan CCTV jalanan di kota Medan. Mereka juga diajak bernyanyi bersama, diperkenalkan dengan berbagai rambu lalu lintas, serta melakukan sesi tanya jawab dengan para polisi yang bertugas. Interaksi ini memberikan pemahaman lebih baik kepada anak-anak tentang tugas polisi dan pentingnya mematuhi peraturan di jalan.

Baca Juga:   Pelaku Penikaman Pencari Nasi Sisa Akhirnya Ditangkap Polsek Medan Baru

Tak hanya itu, para peserta didik juga berkesempatan untuk naik mobil polisi dan berkeliling kota Medan, memberikan pengalaman langsung tentang peran polisi dalam menjaga keamanan dan keselamatan di jalan. Aktivitas ini disambut dengan kegembiraan oleh para peserta didik yang antusias mencoba pengalaman baru tersebut.

Kegiatan ini diakhiri dengan pembagian bingkisan kepada para peserta didik sebagai tanda kenang-kenangan serta foto bersama antara siswa-siswi dan para polisi. Foto bersama tersebut melambangkan hubungan yang harmonis antara siswa-siswi dan kepolisian, serta menjadi momen tak terlupakan bagi para peserta didik.

Baca Juga:   Korlantas Polri Kunker ke Polrestabes Medan : Pengawasan Ops Zebra Toba 2023

Dengan kegiatan ini, diharapkan para siswa-siswi PG-TK Panca Budi Medan tidak hanya mendapatkan pengalaman yang menyenangkan, tetapi juga mendapatkan pendidikan berharga mengenai profesi polisi, serta menumbuhkan minat dan bakat mereka di masa depan. (SM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *