Pisah Sambut Kapolrestabes Medan : Kombes Pol Gidion Arief Disambut Tarian Melayu

Kombes Pol Gidion Arief Setyawan bersama istri disela-sela acara.(ist)
Kombes Pol Gidion Arief Setyawan bersama istri disela-sela acara.(ist)

TajukRakyat.com,Medan – Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Gidion Arief Setyawan kini menjabat sebagai Kapolrestabes Medan menggantikan Kombes Pol Teddy JS Marbun.

Itu ditandai saat acara pisah sambut (Farewell) di Mako Polrestabes Medan, Selasa (8/10/24).

Pisah sambut diwarnai dengan tarian adat melayu dan aksi Polisi Cilik (Pocil) Presisi.

Pantauan di lokasi acara, Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Gidion didampingi istri, Ny Luciana Gidion tiba di Mapolrestabes.

Kapolrestabes dan istri yang juga Ketua Pengurus Cabang (PC) Bhayangkari Kota Medan langsung disambut sepasang polisi cilik (Pocil) Presisi dari TK Kemala Bhayangkari.

Baca Juga:   Jabat Kapolrestabes Medan, Kombes Teddy Sebut Kota Medan Butuh Sosok Batman

Pocil wanita kemudian memberikan buket kepada Ketua PC Bhayangkari.

Sementara Pocil laki-laki mengalungkan bunga ke Kapolrestabes Medan.

Setelah itu penyambutan Kapolrestabes Medan yang baru dan Ketua PC Bhayangkari dilaksanakan secara adat dan kedinasan, diawali tari persembahan tradisional Melayu, dilanjutkan tradisi Pedang Pora.

Siangnya dilanjutkan acara perpisahan (farewell) dengan Kapolrestabes yang sebelumnya dijabat Kombes Pol Teddy. Teddy bersama isteri didampingi Kombes Pol Gidion keluar dari Mapolrestabes.

Satu persatu para pejabat utama (PJU) disalami Teddy dan istri.

Baca Juga:   "Ikrar Keberagaman Nusantara", Kapolrestabes Medan PAM Kunker Wapres RI

Mendekati gerbang keluar Mapolrestabes, sejumlah personel menggendong Teddy hingga ke depan gerbang keluar Polrestabes.

Usai melepas Teddy, Kombes Pol Gidion langsung memimpin rapat bersama PJU dan seluruh Kapolsek jajaran di ruang Rupatama.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *