Medan  

Polsek Medan Baru Sosialisasi Ops Patuh Toba 2023 : Imbau Pengendara Tetap Patuhi Aturan Berlalulintas

Petugas lantas Ops Patuh Toba 2023.(Ist)

TajukRakyat.com,Medan – Polsek Medan Baru mengimbau para pengendara motor tetap patuhi aturan berlalu lintas.

Itu disampaikan personel polantas dalam Operasi Patuh Toba 2023 yang masih berlangsung.

Kanit Lantas Polsek Medan Baru Iptu MP Hutauruk dalam keterangannya kepada awak media Minggu (23/7/2023) menyampaikan Operasi Patuh Toba 2023 saat ini masih berlangsung sehingga pihaknya intens melakukan imbauan para pengendara motor agar tertib berlalu lintas.

“Lokasi imbauan yang kita lakukan hari ini di Jalan Gatot Subroto Simpang Jalan Adam Malik, Jalan Djamin Ginting Simpang Jalan Iskandar Muda dan Simpang Kampus USU,” tuturnya.

Baca Juga:   Warga Ucapkan Terima Kasih, Tim Rescue Damkarmat Kota Medan Evakuasi Sarang Tawon

Kata dia lagi, selain imbauan pihaknya sosialisasi Ops Patuh Toba 2023 dengan car menempel stiker di kendaraan yang berisi patuhi berlalu lintas Operasi Patuh Toba 2023.

“Kepada pengendara kendaraan bermotor agar memperhatikan keselamatan dalam berlalu lintas, gunakan helm SNI dan menegur secara lisan bagi pengendara yang melanggar aturan berlalu lintas,” pesannya.(*)

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *