Tragis ! Wakil Kepala Menteri India Tewas Kecelakaan Pesawat

Ilustrasi
Ilustrasi

TajukRakyat.com,Jakarta – Dunia politik India berduka. Wakil Kepala Menteri Negara Bagian Maharashtra, Ajit Pawar, dilaporkan meninggal dunia bersama empat orang lainnya setelah pesawat carter yang mereka tumpangi mengalami kecelakaan, Rabu (28/1/26).

Pesawat Jatuh di Pendaratan Bandara

Pesawat jenis Bombardier Learjet 45 yang membawa Ajit Pawar jatuh di lahan terbuka saat hendak melakukan pendaratan di Bandara Baramati.

Insiden tersebut terjadi sekitar pukul 08.30 waktu setempat atau 03.00 GMT. Pesawat diketahui dioperasikan oleh VSR Aviation.

Dalam keterangan resminya, Direktorat Jenderal Penerbangan Sipil India (DGCA) menyebutkan bahwa korban tewas lainnya terdiri dari ajudan pribadi Ajit Pawar, seorang asisten, serta dua awak pesawat.

Baca Juga:  Nelayan Digerebek Nyabu di Kamar Kos-kosan

Pihak DGCA memastikan saat ini penyelidikan menyeluruh tengah dilakukan untuk mengungkap penyebab pasti kecelakaan tersebut.

Ajit Pawar Tokoh Politik Berpengaruh

Ajit Pawar yang berusia 66 tahun dikenal sebagai salah satu tokoh politik berpengaruh di Maharashtra. Negara bagian tersebut memiliki peran strategis bagi India karena menjadi rumah bagi Mumbai, pusat keuangan dan bisnis terbesar di negara itu.

Kecelakaan ini tidak hanya menyisakan duka mendalam bagi keluarga dan kolega korban, tetapi juga mengguncang panggung politik India, khususnya di Maharashtra.

Baca Juga:  Oknum OKP Medan Timur Otak Pencurian Besi Bantalan Kereta Api

“Wakil Ketua Menteri Maharashtra, Ajit Pawar ji, dan beberapa koleganya meninggal dunia dalam kecelakaan pesawat pagi ini,” tulis Perdana Menteri India Narendra Modi dalam keterangannya di akun X, Rabu 28 Januari 2026.

Ia menyanyikan Ajit Dada telah memberikan kontribusi yang berharga bagi pembangunan negara bagian dan negara ini.

“Saya menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada keluarganya. Pada kesempatan yang menyedihkan ini, kami turut berduka cita bersama keluarga semua kolega kami yang kehilangan orang yang mereka cintai dalam kecelakaan ini,” tukasnya.(*)

Baca Juga:  Tek Siong, Bos Judi Darat Asia Mega Mas Divonis Ringan Hakim

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *