Medan  

2.227 Personel Dikerahkan Jaga Kamtibmas Malam Tahun Baru di Kota Medan

Kapolrestabes Medan
Kapolrestabes Medan, Kombes Valentino Alfa Tatareda saat memberikan keterangan pers beberapa waktu lalu
TajukRakyat.com,Medan– Kapolrestabes Medan, Kombes Valentino Alfa Tatareda mengatakan pihaknya sudah menyiapkan strategi untuk mengamankan jalannya malam pergantian Tahun Baru.
Menurut Valentino, ada 2.227 personel gabungan yang dikerahkan untuk menjaga sejumlah lokasi, mulai dari rumah ibadah, hingga pusat perbelanjaan.
“Untuk rincian petugas yang dikerahkan dalam pengamanan kali ini, dari polisi sebanyak 1.541 petugas. Kemudian, dari unsur TNI 196 personel, dan dari instansi lain, atau Pemko Medan sebanyak 540 personel,” kata Valentino, Jumat (30/12/2022) malam.
Ia mengatakan, para personel nantinya akan menjaga 595 gereja, 46 pusat belanja dan 53 objek wisata.
Kemudian, petugas juga akan menjaga delapan objek pergantian tahun barum 50 terminal dan satu stasiun kereta api.
“Dalam kesempatan ini, kami juga ingin menyampaikan, bahwa kami sudah menyiapkan 25 pos pengamanan di sejumlah lokasi (Kota Medan),” ujar Valentino.
Lalu, sambungnya, pihaknya juga sudah menyiapkan tiga pos pelayanan dan dua pos terpadu.
“Kami juga akan mempertebal keamanan di sejumlah lokasi rawan kejahatan,” pungkas Valentino.(arch)
Baca Juga:   PDIP tak Akan Dukung Bobby Nasution Sebagai Calon Gubernur Sumut

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *