Jelang Devawali, Parisada Hindu Audiensi ke Polrestabes Medan

Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda bersama Parisada Hindu berbincang akrab.(ist)
Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda bersama Parisada Hindu berbincang akrab.(ist)

TajukRakyat.com,Medan – Organisasi keagamaan Parisada Hindu Kota Medan audiensi ke Polrestabes Medan, Kamis (7/12/2023).

Rombongan Parisada Hindu Kota Medan ini disambut langsung Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda di ruang Lobby Utama Polrestabes Medan.

Kapolrestabes Medan didampingi Kabag ops Polrestabes Medan AKBP Yasir Ahmadi, Kasat Intelkam Polrestabes Medan AKBP Ahyan dan Kasat Lantas Polrestabes Medan Kompol Andika Purba.

Dikesempatan itu, Subendiren selaku Ketua Parisada Hindu Kota Medan menyampaikan Kepada Kapolrestabes Medan terkait kegiatan Devawali pada 9 Desember 2023 mendatang.

Baca Juga:   Viral di Medsos, Anggota Ormas Minta Lahan Parkir

“Kegiatan yang kita gelar murni kegiatan keagamaan bukan kegiatan politik. Kami memohon pengamanan dalam kegiatan. Ada beberapa ruas jalan yang akan ditutupnya,” ungkapnya.

Sementara Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda mengapresiasi Parisada Hindu Kota Medan datang beraudiensi.

“Untuk kegiatan Devawali Kami akan menurunkan personel untuk pengamanan dan juga pengalihan arus lalulintas,” terangnya.

Kapolrestabes Medan berharap agar sinergi antara kepolisian dengan Parisada Hindu Kota Medan harus terus terbangun.

“Mari bersama-sama menjaga Kamtibmas di wlayah Kota Medan,” pesan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda.(*)

Baca Juga:   PAM Ibadah Natal di Gereja HKBP Jamin Ginting

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *