Medan  

Polrestabes Medan Gelar Nobar Pagelaran Wayang Orang ‘Pandowo Boyong’

Pagelaran Wayang Orang 'Pandowo Boyong'.

TajukRakyat.com, Medan – Polrestabes Medan menggelar nonton bareng (nobar) Pagelaran Wayang Orang ‘Pandowo Boyong’ di Lantai II Aula Patriatama Polrestabes Medan, Minggu (15/1/2022) malam.

Acara nobar Pagelaran Wayang Orang ‘Pandowo Boyong’ dipimpin oleh Wakapolrestabes Medan AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan S.I.K, M.S.i dan turut dihadiri oleh para Kabag, Kasat, Kasi, Kapolsek jajaran Polrestabes Medan.

Sedangkan tamu undangan yang turut hadir antara lain Walikota Medan/mewakili, Dandim 0201/Medan/ mewakili, Kepala Kejaksaan Negeri Medan/mewakili, Ketua Pengadilan Negeri Medan/mewakili dan Ketua DPRD Kota Medan/mewakili.

Baca Juga:   Tim Supervisi Monitoring Rorena Poldasu Berkunjung ke Polrestabes Medan

Pagelaran Wayang Orang Pandawa Boyong ini digelar oleh TNI sebagai bentuk pelestarian budaya Nusantara. Pandawa Boyong bercerita tentang perjuangan Pandawa yang merupakan lambang kehidupan.

Lakon ini mengajak penonton untuk lebih memahami, menghayati, dan mengamalkan semangat serta nilai-nilai Pancasila yang diwakili oleh masing-masing sosok Pandawa Lima.

Panglima TNI Laksamana Yudo Margono bersama para Kepala Staf TNI dan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo turut memainkan teater wayang orang dengan lakon Pandawa Boyong di Taman Ismail Marzuki.

Dalam pentas tersebut Panglima TNI Laksamana Yudo Margono berperan sebagai Bima Sena, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit berperan sebagai Prabu Puntadewa.

Baca Juga:   URC Polrestabes Medan Patroli di 28 Lokasi Rawan Begal dan Geng Motor

Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal Dudung Abdurachman sebagai Bathara Guru, Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana Muhammad Ali sebagai Batara Baruna dan Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Fadjar Prasetyo sebagai Eyang Abiyasa.

Sementara, istri Yudo Margono, Vero Yudo Margono, yang juga Ketua Umum Dharma Pertiwi berperan sebagai Dewi Nagagini.

Wakapolrestabes Medan AKBP Dr Yudhi Hery Setiawan menyampaikan pihaknya menggelar nonton bareng Pagelaran Wayang Orang ‘Pandowo Boyong’ lewat tayangan video secara langsung.

Baca Juga:   Sat Binmas Polrestabes Medan Ajak Anak SMK Raksana Jangan Tawuran dan Konvoi di Jalanan

“Kita sangat antusias dan mengapresiasi Pagelaran Wayang Orang ‘Pandowo Boyong’ ini. Semoga nilai-nilai yang terkandung melalui pagelaran ini bisa kita amalkan, khususnya dalam melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *