TajukRakyat.com, Medan – Polrestabes Medan mengawal aksi unjuk rasa kelompok tani yang tergabung dalam Dewan Pimpinan Wilayah Forum Rakyat Bersatu Sumatera Utara (DPW FRB Sumut), Senin (17/4/2023).
Dalam tuntutannya, massa aksi meminta segera ditangkap pelaku kriminal terhadap Kelompok Tani Mekar Jaya dan diusut tuntas tindakan kriminal yang terjadi sejak tahun 2021 sampai sekarang.
Kemudian agar segera dibebaskan anggota Kelompok Tani Mekar Jaya yang telah ditangkap oleh Polres Binjai. Massa aksi juga meminta agar Kapolres Kota Binjai agar professional dan berlaku adil atas perkara kasus ini.
Hendra Sihaloho dari Pendamping Hukum Kelompok Tani Mekar Jaya berharap agar Bapak Kapolda Sumut agar hadir menjumpai kami disini.
“Banyak kelompok tani Mekar Jaya yang di Binjai yang menjadi korban,” ucapnya.
Unjuk rasa ini sempat diwarnai dengan aksi pemblokiran jalan di depan Polda Sumut. Hingga akhirnya perwakilan dari massa aksi dipersilahkan untuk masuk ke Polda Sumut untuk menyampaikan aspirasinya.
Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda menyampaikan pihaknya melakukan pengamanan unjuk rasa yang dilakukan oleh Kelompok Tani, pada Senin siang. Ia menjelaskan aksi unjuk rasa ini berakhir dengan kondusif.
“Pukul 14.30 WIB seluruh massa pengunjuk rasa membubarkan diri dengan tertib,” pungkasnya.