TajukRakyat.com,Medan– Sosok Johny Pardede dikenal sebagai pengusaha sukses asal Kota Medan.
Johny Pardede adalah Presiden Direktur PT Hotel Danau Toba Internasional.
Pada Rabu (15/2/2024) pagi, Johny Pardede dikabarkan meninggal dunia.
Adik dari Gubernur Sumut ke 14 Rudolf Matzuoka Pardede ini mengembuskan napas terakhirnya saat menjalani perawatan di sebuah rumah sakit yang ada di Jakarta.
Rencananya, jenazah akan tiba di Kota Medan pada Kamis (16/5/2024).
Semasa hidupnya, Johny yang berpulang pada usia 70 tahun ini dikenal sebagai pendiri sekaligus pemilik klub sepak bola Harimau Tapanuli.
Berkat kepiawaiannya pula, klub sepak bola Harima Tapanuli berjaya di masanya.
Setelah memfokuskan diri pada pelayanan kepada Tuhan, Johny Pardede membubarkan klub tersebut pada tahun 2001.
Sejak saat itu, Johny fokus mengembangkan usahanya.
Ia juga rajin ikut pelayanan di hari tuanya.
Sosok Johny Pardede
Dikutip dari berbagai sumber, Johny Pardede lahir di Kota Medan pada 24 April 1954.
Semasa muda di tahun 1966, Johny sempat tinggal di Jerman hingga tahun 1970.
Setelah kembali ke Indonesia, ia pun mengikuti jejak sang ayah, yakni Tumpal Dorianus Pardede atau yang lebih dikenal TD Pardede sebagai pengusaha.
Pada tahun 1973, Johny Pardede mengakhiri masa lajangnya.
Ia kemudian menikah dengan Sri Theresia Bangun.
Sejak menikah itu, Johny Pardede makin mengembangkan sayap usahanya.
Ia fokus membidangi perhotelan di Kota Medan.
Meski tidak lagi bergelut di dunia sepak bola, namun nama Johny Pardede harum di kalangan para pecinta olahraga sepak bola.
Sepak terjangnya dalam membangun dan membesarkan Harimau Tapanuli diakui banyak pihak.
Ia pun menjadi pelopor pembinaaan sepak bola di Sumatera Utara.
Pernah Mengalami Insiden Mengerikan
Dikutip TajukRakyat.com dari tribunmedan, Johny Pardede ternyata pernah mengalami insiden mengerikan tahun 1994.
Kala itu ia pernah ditikam seseorang karena konflik internal.
Penikaman terjadi di sebuah coffe shop yang ada di hotel.
Dengan kondisi bersimbah darah, Johny kemudian dilarikan ke rumah sakit.
Belakangan terungkap, orang yang menyelamatkan Johny adalah Edy Rahmayadi, mantan Pangkostrad sekaligus mantan Gubernur Sumatera Utara,
Kepada wartawan ketika meresmikan ulang gedung pertemuan TD Pardede Hall di Jalan Syailendra, Medan, Johny Pardede pada Selasa, 19 Februari 2019, Johny mengatakan pernah diselamatkan Edy Rahmayadi ketika sang jenderal masih berpangkat Mayor.
Sejak saat itu, Johny pun mengaku berutang budi pada Edy Rahmayadi.(ibr)