Barasuara 2 Tahun Latihan Sebelum Manggung

TajukRakyat.com- Aksi Barasuara yang kerap tampil memukau berkat hasil latihan dan kerja keras. Bahkan, Barasuara rela harus menunggu selama dua tahun latihan sebelum tampil di depan umum.

 

“Kita lebih memilih latihan dulu baru manggung. Bahkan Barasuara 2 tahun latihan bareng agar saat manggung sudah ready,” ungkap vokalis Barasuara, Iga Massardi saat menjadi pembicara di “Festival Musik Buat Apa Sih”, yang digelar di Floc Coffe & Eatery Jalan Dewa Ruci, Medan kemarin.

Baca Juga:   TikTokers Korea Selatan Seo Won Jeong Diduga Terlibat Pelecehan Seksual

 

Jadi, lanjut Iga, bagi anak band latihan itu sangat penting. Jadi ketika main di festival apapun sudah siap. “Kalau saat rekaman kita bisa mengeluarkan 100 persen energi, saat manggung harus bisa lebih. Karena waktu manggung penting sekali untuk menyuguhkan penampilan yang spesial. Kuncinya ya latihan,”ungkapnya.

 

Iga menambahkan, jika memang berniat ingin menjadi musisi atau anak band harus tahu tujuan dan punya sesuatu yang otentik. Kalau sudah tahu tujuan bermusik selanjutnya tinggal fokus dengan tujuan awal bermusik.

Baca Juga:   Depresi Demon Siap Lepas Luminol Tahun Ini

 

Band rock-folk asal Jakarta ini terbentuk para 2012. Saat ini diawaki Iga Massardi (gitar/vokal), Gerald Situmorang (bass), TJ Kusuma (gitar), Marco Steffiano (drum), Puti Chitara (vokal) dan Asteriska (vokal).

 

Barasuara telah melepas 2 album yaitu, “Taifun” pada 2015 serta “Pikiran dan Perjalanan” pada 2019. Band ini juga kerap tampil di festival-festival besar dan selalu menyajikan aksi panggung yang berbeda. (SM)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *