Perampok Bersenjata Pistol Satroni Salon, Gasak Tas Hingga Motor

Komplotan perampok bersenjata pistol satroni salon di Jalan Flamboyan Raya, Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan, Senin (3/7/2023). Pelaku menggasak HP, tas, hingga motor.
Komplotan perampok bersenjata pistol satroni salon di Jalan Flamboyan Raya, Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan, Senin (3/7/2023). Pelaku menggasak HP, tas, hingga motor.

TajukRakyat.com,Medan– Komplotan perampok bersenjata pistol beraksi di satu salon yang ada di Jalan Flamboyan Raya, Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan.

Menurut informasi, aksi perampok bersenjata pistol ini sempat terekam kamera CCTV.

Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol Teuku Fathir Mustafa mengaku sudah menerima laporan korbannya.

Baca Juga:   Cekcok, Roberto Pasaribu Tewas di Tangan Dua Anak Laki-lakinya

Kata Fathir, aksi perampok bersenjata pistol ini terjadi pada Senin (3/7/2023) pagi.

Dari hasil penyelidikan sementara, senjata yang dipakai para pelaku merupakan airsoft gun.

Pelaku diduga lebih dari satu orang dan sudah teridentifikasi.

“Sudah teridentifikasi pelakunya. Dari indikasi kami ada sekitar lima orang,” kata Fathir, Selasa (4/7/2023).

Baca Juga:   Sok Hebat Nyabu Sambil Direkam, Pak Ogah Kicep Ditangkap Polisi

Fathir mengatakan, dalam aksinya pelaku menggasak handphone, tas, hingga sepeda motor.

Sementara itu, pemilik salon boru Saragih kaget setelah mengetahui video perampokan di salonnya viral di media sosial.

Dari rekaman CCTV yang beredar, terlihat mulanya beberapa wanita beraktivitas seperti biasa.

Tak lama kemudian, masuk seorang lelaki menggunakan helm hitam dan pakaian hitam.

Baca Juga:   Profil dan Biodata Wita Nidia Hanifah, Mantan Istri Mayor Teddy

Sontak, orang-orang yang ada di dalam salon berlarian.

Sementara itu, pengunjung salon yang duduk di kaca tampak terdiam.

Mereka tak berani berbuat apa-apa, setelah ditodong pistol oleh para pelaku.

Dalam aksunya, pelaku menggasak handphone, tas, dan sepeda motor.

Kasus ini pun tengah diusut Sat Reskrim Polrestabes Medan.(arch)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *