Medan  

Detik-detik Bobby Nasution Marahi Sopir Angkot yang Tabrak Pemotor di Medan

Wali Kota Medan Bobby Nasution memarahi sopir angkot di Medan.
Wali Kota Medan Bobby Nasution memarahi sopir angkot di Medan.

TajukRakyat.com, Medan – Wali Kota Medan Bobby Nasution menegur sopir angkutan kota (angkot) yang menabrak pengendara sepeda motor hingga jatuh ke aspal jalan.

Aksi Wali Kota Medan yang turun tangan langsung memarahi sopir angkot yang ugal-ugalan lalu menyeruduk pemotor ini terekam jelas dalam video CCTV Dishub Medan, Rabu (1/3/2023).

Dilihat dari video CCTV, detik-detik Wali Kota Medan turun tangan memarahi sopir angkot bermula adanya kecelakaan yang terjadi di Jalan Jamin Ginting Simpang Jalan Dr Mansyur Medan atau persisnya di seputaran Simpang Kampus USU.

Baca Juga:   Astaghfirullah! Wanita di Medan Letak Al-Quran dengan Sesajen, Berujung Diamankan Polisi

Pengendara sepeda motor datang dari arah Jalan Jamin Ginting menuju ke arah Jalan Pattimura Medan. Sedangkan, angkot dengan nomor trayek 103 melintas dari arah berlawanan Jalan Jamin Ginting hendak berbelok ke arah Jalan Dr Mansyur.

Saat itu, jalur jalan yang dilewati pengendara sepeda motor dalam kondisi lampu hijau menyala. Pengendara motor pun melewati persimpangan itu dengan perlahan.

Tak disangka, angkot yang datang dari arah berlawanan tidak sabar menunggu lampu merah berganti hijau. Sopir angkot tetap tancap gas melaju hendak berbelok ke Jalan Dr Mansyur.

Baca Juga:   PAN tak Gentar Jika Ahok Maju di Pilkada Sumut

Akibat aksi ugal-ugalannya itu memicu terjadinya kecelakaan. Benar saja, angkot itu menabrak satu unit sepeda motor hingga jatuh di persimpangan lampu merah.

Sesaat kemudian, mobil rombongan Wali Kota Medan melintas di lokasi kejadian. Tak disangka, mobil yang ditumpangi Bobby seketika berhenti.

Bobby Nasution keluar dari dalam mobilnya. Di tengah guyuran hujan, Bobby langsung menemui korban pengendara motor yang sedang menahan sakit.

Sejurus kemudian, Bobby Nasution lalu menemui sopir angkot. Ayah Ketua Nahyan tampak menunjukkan gestur tubuh memarahi sopir angkot yang bertindak ugal-ugalan tanpa memperhatikan keselamatan pengguna jalan lainnya.

Baca Juga:   Preman Palak Penjual Mi Pecel di Medan Ternyata Sering Pungli Pedagang Lainnya, Ini Kata Polisi

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *