Makin Panas, Hotman Sentil Rocky Gerung: Bujang Tua Lapuk

Kolase foto Rocky Gerung dan Hotman Paris Hutapea
Kolase foto Rocky Gerung dan Hotman Paris Hutapea

Tajukrakyat.com,- Perseteruan antara Hotman Paris Hutapea dan Rocky Gerung kian memanas.

Puncaknya, anggota Tim Hukum Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka itu menyentil Rocky Gerung.

Dalam unggahannya di akun instagram @hotmanparisofficial, Rabu (17/04/2024), Hotman menyindir kehidupan pribadi Rocky.

“Otak Hotman yang bersinar hasilkan berlian! Bujang tua lapuk otaknya penuh dengki dan kerjanya hina-hina kepala Negara agar masuk tv,” tulis Hotman Paris, dikutip TajukRakyat.com dari suara, Rabu (17/04/2024).

Setelah unggahan itu muncul, beragam reaksi muncul dari warganet.

Ada yang kemudian ikut mengkritik Hotman Paris Hutapea.

“Hebat RG, bisa membuat seseorang keluar watak aslinya. Betul2 kena mental ni hotman dgn pernyataan RG,” kata netizen.

Di sisi lain, Hotman Paris Hutapea menantang Rocky Gerung berdebat hukum.

Hal itu disampaikan Hotman usai menyerahkan kesimpulan dalam perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK), Selasa (16/4/2024) siang.

Baca Juga:   Kecelakaan Maut, Pengemudi dan Penumpang Mobil HR-V Tewas di Jalan Tol

Hotman menyentil kuasa hukum paslon 01 dan 03 terpengaruh dengan pendapat Rocky.

“Mereka terpengaruh sama filsafat kosong dari Rocky Gerung. Yang dibawa adalah filsuf kristen yaitu Romo sama psikolog,” ujar Hotman di Gedung MK, Jakarta, Selasa (16/4/2024).

“Rocky Gerung aku tantang kau berdebat hukum ya, bukan berdebat filsafat Kho Ping Hoo,” imbuhnya.

Semua ini bermula ketika Rocky enggan menanggapi pernyataan Hotman yang disampaikan dalam sidang sengketa pilpres. Melalui media sosialnya, Hotman memberi respons.

Hal itu berlanjut ketika Rocky kembali menyambut jawaban Hotman. Menurut Rocky, cincin hotman jauh lebih menarik perhatian dibandingkan dengan argumennya.

“Kenapa saya enggak komentari, saya merasa cincin beliau lebih berkilau dari otaknya. Jadi, kita gagal fokus ke cincinnya ketimbang argumennya,” kata Rocky melalui akun YouTube-nya.

Baca Juga:   Tim Tawon Patroli ke Lokasi Rawan Begal-Geng Motor di Medan

Hotman Paris saat ini tengah disibukkan dengan gugatan sengketa Pilpres 2024 di MK.

Hotman bersama puluhan pengacara lainnya seperti Yusril Ihza Mahendra dan OC Kaligis membela Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang menjadi pihak terkait dalam gugatan tersebut.

Adapun putusan perkara PHPU tersebut akan dibacakan MK pada Senin, 22 April mendatang.

Adapun perseteruan antara Hotman Paris dan Rocky Gerung berawal dari saling sindir jelang putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa Pilpres 2024. Dari situ, keduanya lantas saling lempar komentar.

Rocky Gerung awalnya membandingkan kualitas pendapat dengan cincin Hotman Paris.

“Saya juga dapat banyak kiriman, seperti mau diadu, pendapat bukan mengutip Undang-Undang, kita mau tau pendapat mengenai Undang-Undang,” kata Rocky di kanal Youtubnya.

Ia lantas berharap, ada forum khusus yang dibuat untuk debat dengan Hotman Paris ketimbang hanya berkomentar di media sosial.

Baca Juga:   Wakapolda Sumut Didampingi Kapolsek Percut Seituan Safari Subuh Jumat di Masjid Hidayatul Muslimin

“Salam aja buat Pak Hotman. Debat itu harusnya dibuat di forum, bukan di TikTok,” kata Rocky Gerung.

Ia pun membandingkan cincin yang dipakai Hotman Paris dengan pendapat yang kerap dilontarkannya. Menurut Rocky Gerung, selama ini masyarakat lebih fokus melihat cincin Hotman Paris daripada mendengar pendapatnya.

“Kenapa saya gak komentari, saya merasa cincin beliau lebih berkilau dari otaknya. Jadi kita gagal fokus ke cincinnya ketimbang argumennya,” katanya.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *