Nikita Mirzani Bertaruh Vadel Bakal Dibui Sebelum 2025

Ilustrasi
Ilustrasi

TajukRakyat.com,Jakarta – Nikita Mirzani pernah bertaruh dengan pernyataan kontroversial.

Dia mengatakan Vadel Badjideh bakal masuk ke dalam bui sebelum tahun 2025 dimulai dan bakal bertaruh sebesar Rp 5 miliar.

Kuasa hukum Vadel Badjideh, Razman Nasution, naik pitam menanggapi ungkapan rivalnya tersebut.

Dia minta Nikita Mirzani agar mempertanggungjawabkan perkataannya.

“Saudari NM kan nantangin Rp 5 miliar, dia berani pasang taruhan dengan mengatakan klien kami Vadel akan dipenjara sebelum tahun baru. Dia (Nikita Mirzani) harus mempertanggungjawabkan ucapannya,” kata Razman di Polres Jakarta Selatan, seperti dikutip tajukrakyar.com dari detik.hot Jumat (27/12/24).

Baca Juga:   Nikita Mirzani Langsung Sujud Setelah Divonis Bebas di PN Serang

“Jangan sembarang berbicara, jangan sembarang menantang orang saja,” tegas Razman.

Razman menjelaskan menyatakan seseorang bersalah dalam sebuah ranah hukum tak semudah membalikkan telapak tangan.

Ada banyak saksi-saksi yang harus diperiksa dalam kasus dugaan aborsi dan persetubuhan di bawah umur.

“Habis ini periksa dulu Martin, periksa dulu Pak Umar, periksa dulu Liliana, abis itu gelar perkara dulu dong. Kalau tidak ada dasar jangan dipaksakan kami harap kasus on the track,” tukasnya.(*)

Baca Juga:   Kuasa Hukum Nyatakan Nama Lolly Tak Pernah Dicoret dari KK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *