TajukRakyat.com,Asahan– Seorang pria bernama Supoyok tewas ditabrak Kereta Api Sri Bilah Utama saat berniat berlebaran ke rumah keluarganya.
Peristiwa nahas ini terjadi pada Rabu (10/4/2024) siang, persis di hari pertama Lebaran.
Informasi menyebutkan, awalnya Supoyok mengendarai motor Honda Supra Fit BK 4344 QU melintas di jalur perlintasan kereta tanpa palang pintu, yang ada di Jalan Sentul, Lingkungan V, Kelurahan Kedai Ledang, Kecamatan Kota Kisaran Timur, Kabupaten Asahan.
Ketika korban hendak melewati palang pintu du KM 3+900 tersebut, datang kereta api dari arah Rantauprapat menuju Kota Medan.
Korban yang tidak menyadari kedatangan kereta api itu kemudian ditabrak dan terpental beberapa meter.
“Dugaan sementara korban tidak menyadari adanya kedatangan kereta di lokasi,” kata Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Asahan, Iptu Jefri, Kamis (11/4/2024).
Jefri bilang, setelah ditabrak itu, motor milik korban hancur berantakan.
Karena luka yang cukup serius, korban meninggal dunia di lokasi kejadian.
Pascakejadian, korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Haji Abdul Manan Simatupang, Kisaran.
Polisi pun mengimbau kepada semua masyarakat, khususnya pengendara motor dan mobil untuk lebih berhati-hati ketika hendak melintasi jalur kereta tanpa palang pintu.(won)