TajukRakyat.com,Labuhanbatu – Bus Penumpang PT Lamsayang nomor dinding 86 BM 7550 JU tabrak truk BK 9345 CT.
Insiden tabrakan antara bus penumpang yang dikemudikan Antoni Marpaung warga Kampung Selamat Sialangtaji, Kelurahan Kualuh Selatan, Kabupaten Labuhanbatu Utara dengan truk yang dikemudikan Ilham Alfauzi warga Asahan terjadi di Jalan Lintas Sumatera(Jalinsum) Km 304-305 tepatnya Didesa N-4 Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu.
Akibatnya, seorang wanita penumpang Bus PT Lamsayang bernama Paena warg Dusun 3 Desa Sidorukun Kecamatan Pangkatan Kabupaten Labuhanbatu, tewas.
Tiga orang lainnya mengalami luka-luka yakni sopir bus Antoni Marpaung (42) marga Tampubolon (27) kernet bus dan penumpang bus Mulyono warga Dusun 3 Desa Sidorukun Kecamatan Pangkatan Kabupaten Labuhanbatu.
Informasi yang didapat tajukrakyat.com mengatakan mulanya bus penumpang datang dari arah Rantau Prapat menuju Kota Pinang.
Sesampainya di lokasi kejadian, bus yang melaju dengan kecepatan tinggi mau mendahului mobil yang ada di depan.
Saat bersamaan dari arah berlawanan muncul truk yang membawa buah Sawit.
Diduga hilang kendali, sopir bus banting stir sehingga menabrak dinding samping truk.
Warga dan penguna jalan yang tau ada kejadian tersebut kontan berdatangan ke lokasi.
Tidak berapa lama, Polantas datang ke lokasi.
Kepala Pos Lantas Aeknabara Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu, Aiptu R Limbong membenarkan tabrakan tersebut.
“Untuk penyelidikan, kedua kendaraan yang terlibat tabrakan dibawa ke Pos Lantas. Para korban dievakuasi ke Klinik Sri Pamela Medika Nusantara Aeknabara untuk pegobatan.(*)